ANALISIS PERKEMBANGAN KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN ALAM SUTRA REALTY TBK YANG TERMASUK PERUSAHAAN GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

Penulis

  • Ade Putri ade Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ichsan Sidrap
  • Andi Sri Kumala Putri P Akuntansi, Universitas Ichsan Sidenreng Rappang
  • Jumriah Basri Manajemen, Universitas Ichsan Sidenreng Rappang

Kata Kunci:

Kata Kunci : Current Ratio (CR) dan Return On Asset (ROA)

Abstrak

Abstrak - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan kinerja keuangnan pada PT Alam Sutera. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi. Data yang digunakan adalah data sekunder yaitu laporan keuangan Perusahaan Alam Sutera tahun 2020-2022. Metode analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif dengan rumus mencari tingkat likuiditas yang diukur dengan menggunakan Current Ratio dan profitabilitas yang diukur dengan menggunakan Return On Asset. Hasil analisis perkembangan kinerja keuangan ditinjau dari Current Ratio (CR) pada Perusahaan Alam Sutera meskipun mengalami peningkatan dari tahun 2020 dimana CR perusahaan berada di angka 0,67, Hal ini disebabkan oleh adanya penurunan kas dan setara kas karena Perseroan mempercepat pembayaran atas sebagian dari utang obligasi serta kenaikan pada sales advance (pendapatan diterima dimuka). sedangkan pada tahun 2021 CR perusahaan berada di angka 0,84 yang disebabkan oleh peningkatan pada utang obligasi jangka pendek yang jatuh tempo dalam 12 bulan dan pendapatan diterima di muka. Hingga pada tahun 2022 CR perusahaan berada diangka 0,98 yang menunjukkan perbaikan dalam kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban jangka pendeknya. Adapun perkembangan Return On Assets (ROA) pada Perusahaan Alam Sutera, pada tahun 2020 terjadi kerugian sebesar 5%, hal ini terjadi kerena penundaan pengakuan pendapatan karena pandemi COVID-19. Ditahun 2021 Perusahaan Alam sutera sedikit mengalami peningkatan 1%  dikarenakan pendapatan yang meningkat secara signifikan, dimana hal ini terjadi karena peningkatan pengakuan pendapatan dari segmen rumah dan apartemen. Dan memasuki tahun 2022, dimana kondisi kauangan Perusahaan Alam Sutera sedikit membaik dan mengalami peningkatan 5% yang didukung oleh kenaikan penjualan real estate.

 

##submission.downloads##

Diterbitkan

2025-01-27

Cara Mengutip

ade, A. P., Putri P, A. S. K. ., & Basri, J. . (2025). ANALISIS PERKEMBANGAN KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN ALAM SUTRA REALTY TBK YANG TERMASUK PERUSAHAAN GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA. Jurnal Mahasiswa Akuntansi Dan Keuangan, 1(1), 51–61. Diambil dari http://jeinsa.com/index.php/jumat/article/view/92

Terbitan

Bagian

Articles